Kuliah Sambil Organisasi ? Bisa !

Kuliah Sambil Organisasi ? Bisa !
Kuliah Sambil Organisasi ? Bisa !

Sebagai salah satu senior di Unit Kegiatan Mahasiswa Dian Nuswantoro Computer Club, saya ingin berbagi pengalaman mengenai bagaimana memanagemen waktu antara kuliah dan berorganisasi yang telah terapkan selama 2 tahun ini.

Kemarin saya mendapat berbagai pertanyaan dari temen - temen Maba UDINUS 2016 mengenai cara managemen waktu antara kuliah dan organisasi agar keduanya juga memiliki nilai yang maksimal. Kuliahnya mendapat nilai yang bagus, dan organisasinya pun lancar sesuai target.

Berikut merupakan hal yang saya lakukan selama dua tahun ini,

1. Atur Prioritasmu

Prioritas disiini saya membaginya menjadi dua, yaitu 'penting' dan 'penting banget'. Nah, jadi temen - temen harus bisa menempatkan skala prioritas. Semisal, waktu itu saya ditugasi menjadi ketua Acara Dinus Application Competition, karena saat itu harus menemui orang penting (Juri) yang waktu beliau tidak banyak, mau tidak mau saya harus menemuinya diwaktu kuliah.

Sebenenernya sih tidak harus dari ketua Acara, tapi karena hal itu menyangkut harga diri dari seoarang juri, saya harus ijin kuliah saya. Ijin disini perlu digaris bawahi ya temen - temen. Saya ijin disini karena kuliahnya juga tidak saat kuis ataupun ujian. Soal materi kuliah, nanti bisa belajar sendiri atau bisa minta ajarin temen sekelas.

2. Jangan Suka Izin tidak masuk gara- gara Event Organisasi

Yang kedua adalah jangan sering izin / bolos kuliah karena Organisasi. Nah, ini yang sering menjadi masalah bagi temen - temen organisasi yaitu suka cari alasan buat gk masuk kuliah. Perlu diketahui, tujuan utama kamu adalah kuliah, jadi prioritaskan kuliah kamu apalagi ketika ada ujian.
Cari patner diorganisasi kamu buat backup sementara tugas kamu sampai ujian kamu selesai.

3. Fokus pada 1 hal dalam satu waktu

Ini nih yang penting, kamu harus bisa fokus pada satu hal saja dalam satu waktu. Maksudnya gini temen - temen, ketika kamu kuliah ya Fokus ke kuliahmu, ketika saat rapat organisasi ya fokus ke rapat organisasi jangan dicampur aduk ya.

4. Tanggung Jawab

Ini nih yang paling penting. Kamu harus bertanggung jawab atas segala tindakan atau pilihanmu. Kamu harus punya target pribadi dalam Akademik, Hardskill ataupun Softskill dalam berorganisasi.
Kalau target minimalku sendiri sih, ikut organisasi apapun boleh asalkan IPS minimal 3,5 Alhamdulillah selalu tercapai.

Itulah 4 hal yang selalu saya pegang dalam kuliah dan organisasi. Oh iya, saya sekarang juga kerja sambilan (Karywan Magang) di UDINUS Career Center. Lain kesempatan akan saya ceritakan pengalaman saya. Sampai jumpa :)

Hai, Nama saya Indra. Saya adalah Seorang Mahasiswa Teknik Informatika, Universitas Dian Nuswantoro Semarang. Saya menyukai Web Development baik Front-end ataupun Back-end. Saya juga aktif dikomunitas IT Dian Nuswantoro Computer Club (DNCC) dan FLS (Future Leader Summit). Salam Kenal !

0 komentar: